KALIAGUNG - Kalurahan Kaliagung baru-baru ini berhasil meraih predikat Penyaji Terbaik Festival Jaga Kaliku Tingkat Kabupaten Kulon Progo Tahun 2023.
Penyerahan ini diberikan di Kalurahan Sendangsari ada Kamis, 24 Agustus 2023 lalu. Adapun untuk piala atau trophy diserahkan langsung oleh Pj Bupati Kulon Progo, Ni Made Dwipanti dalam rangkaian Festival Jaga Kaliku Kabupaten Kulon Progo 2023.
Adapun untuk rangkaian kegiatan di Festival Jaga Kaliku tersebut yakni penebaran benih ikan lokal, pemasangan papan larangan, talkshow, launching buku Jaga Kaliku, penyerahan lomba, pengukuhan Posmaswas Kabupaten Kulon Progo dan Pokmaswas Secang, hingga deklarasi penandatanganan komitmen peserta festival Jaga Kaliku.
Kalurahan Kaliagung memang telah secara konsisten melakukan kegiatan Jaga Kaliku selama beberapa bulan belakangan ini.
Jaga Kaliku Sipatin merupakan program inovasi yang dibuat oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulon Progo yang berkolaborasi dengan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kulon Progo.
Tujuannya untuk meningkatkan kepedulian masyarakat dalam melestarikan sumberdaya perikanan.
Di Kalurahan Kaliagung, program Jaga Kaliku Sipatin dilaksanakan oleh para catin atau calon pengantin. Biasanya para catin akan melakukan tebar benih di beberapa sumber mata air di Kaliagung seperti Pancuran, Sedang Seboyo, Dul Gayam, dan yang lainnya. (arum-sid)***